Untitled Document
 
 
 
 Sinergi Sony Ericcson Bandung dan Soft-@! Inc.
   
     
 
Pada tanggal 7 Juni 2007 Sony Ericsson bekerja sama dengan Soft-@! Inc. mengadakan acara 'Educate Customer' di kampus Bina Sarana Informatika (BSI) Bandung di Jalan Karapitan. Kerja sama tersebut bertujuan untuk mengedukasi pengguna ponsel, khususnya ponsel Sony Ericsson, untuk lebih memahami teknologi dan fitur-fitur yang ada di ponselnya. Dengan cara demikian, pengguna dapat menggunakan ponselnya secara lebih optimal, tidak sekedar untuk menelpon, SMS, menyimpan gambar atau menjalankan lagu.

Lebih lanjut pada kesempatan tersebut, Soft-@! Inc. memaparkan pemanfaatan kanal GPRS untuk akses data. Melalui aplikasi Java yang dikembangkan secara khusus, ponsel dapat mengakses berita atau pun info produk dengan cepat dan murah. Hemat biaya ini dimungkinkan karena kanal GPRS menghitung informasi berdasarkan jumlah byte yang kita terima dan bukan pukul rata seperti SMS yang bertarif sekitar Rp250/SMS. Dengan kanal GPRS akses data dikenakan sekitar Rp 15/KB data yang diterima.

Untuk mempertajam pemaparan, Soft-@! Inc. membagikan sampel aplikasi Java yang berisi info produk Sony Ericsson dalam berbagai kategori. Info produk yang terdiri dari teks dan gambar tersebut dengan mudah diakses oleh pengguna ponsel tanpa perlu repot menatap layar PC dan akses internet/ Teknologi semakin memudahkan kita dalam menjalani hidup. Bukankah demikian? Anda dapat coba aplikasi ini dan tanamkan di ponsel Anda (ponsel dengan fasilitas GPRS dan Java MIDP) dengan download pada menu download di situs ini.

Penulis : Admin
Tanggal Publikasi : 2007-06-07
 
Berita Lainya
 
 
 
 
 
 

 

 

 
 
 
Menurut Anda, sistem apa yang paling banyak dibutuhkan saat ini untuk perusahaan?
 
Sistem Informasi Keuangan
Sistem Informasi Kepegawaian
Sistem Informasi Asset
Sistem Informasi Produksi

 
 
 
   
 

 
 

19/04/2024

 
  ...